7 Kisah Manusia Penjelajah Waktu Paling Terkenal



Hukum alam menyatakan bahwa waktu selalu berjalan maju, tidak mungkin sebaliknya. Namun apa jadinya bila seseorang yang berasal dari masa depan atau masa lalu datang ke masa sekarang. Beberapa di antaranya mengaku mengalami time slip. 

Kisah mereka amat terkenal di dunia. Namun tak ada yang dapat memastikan apakah mereka sungguh-sungguh adalah sang manusia penjelajah waktu. Berikut ini adalah 7 kisah manusia penjelajah waktu, dengan cerita paling terkenal di dunia.


1. Charlotte Anne Moberly dan Eleanor Jourdain



Pada 10 Agustus 1901, dua orang turis wanita Charlotte Anne Moberly dan Eleanor Jourdain mengunjungi Petit Trianon, yang berada di halaman istana Versailes. Saat sedang mengunjungi tempat itu lah kedua wanita ini mengalami kejadian misterius.

Mereka melihat orang-orang di tempat itu berpakaian kuno layaknya dari abad ke 18. Saat itu mereka merasakan sesuatu yang amat berbeda dari tempat tersebut. Bahkan mereka juga berjumpa dengan Marie Antoinette yang terkenal. 

Mereka meyakini telah mengalami "time slip". Perjalanan misterius ini pun sempat dibukukan dalam sebuah buku berjudul "The Adventure" pada tahun 1911. Namun sayangnya, kedua wanita ini menggunakan nama palsu. Baru bertahun-tahun setelah keduanya meninggal dunia, identitas asli mereka terungkap.


2. Pria dari Taured



Pada tahun 1954 di bandara Haneda Jepang, seorang pria baru saja turun dari pesawat dan mendatangi bagian imigrasi untuk pemeriksaan passport. Namun petugas bandara kebingungan karena pria ini berasal dari Taured, yaitu sebuah tempat yang bahkan tidak ada di dalam peta dunia. Namun pria yang mengaku berasal dari Eropa tersebut tetap bersikeras bahwa ia berasal dari negara bernama Taured yang terletak di Eropa.

Akhirnya pria ini diminta menunjukkan negara Tared di peta yang anehnya ia malah menunjuk Andorra dan menyatakan bahwa itu negaranya, Taured. Pria yang fasih berbicara bahasa Jepang dan beberapa bahasa asing lainnya ini bahkan menunjukkan passportnya yang telah dicap dengan cap seluruh negara yang telah dikunjunginya.

Saat akan diinterogasi pihak imigrasi keesokan harinya, pria misterius ini dikabarkan menghilang dari kamar hotel tempatnya menginap. Banyak anggapan bahwa kisah ini hanya hoax mengingat tidak adanya bukti pendukung mengenai kedatangan pria misterius tersebut.


3. Andrew Carlssin


Kisahnya bermula pada akhir Januari 2003. Saat itu, Security and Exchange Commision (SEC) menghubungi FBI karena kecurigaan mereka pada seorang pria. Pria ini diduga telah melakukan insider trading sehingga mampu meningkatkan portofolio sahamnya hingga US$350.000.000 hanya dalam waktu 2 minggu.

Setelah dilakukan investigasi, pria ini mengaku bernama Andrew Carlssin dan berasal dari tahun 2256. Ia mengaku mengetahui segala yang akan terjadi pada bursa saham mengingat ia berasal dari masa depan. Mengenai rahasia bagaimana ia bisa sampai berada di masa kini, masih disembunyikannya. Ia berjanji akan mengungkapkannya begitu polisi bersedia membebaskannya. Namun beberapa hari kemudian, Andrew Carlssin menghilang tanpa jejak.

Kisah Andrew Carlssin ini begitu populer di internet dan membuat heboh dunia. Namun sayangnya kisah ini berasal dari Weekly World News yang terkenal akan berita gurauannya.


4. Rudolph Fentz


Pada bulan Juni 1950, terjadi sebuah kecelakaan di Times Square kota New York. Kecelakaan tersebut menyebabkan seorang pria bernama Rudolph Fentz meninggal dunia. Namun anehnya, setelah barang-barang pribadinya diperiksa, didapati banyak benda-benda ganjil di dalam dompetnya.

Benda-benda itu adalah koin dari bar yang tidak dikenal, tagihan perawan kuda dari Lexington Avenue yang tidak terdaftar di buku alamat manapun, sebuah buku tabungan tua, sebuah kartu nama atas nama Rudolph Fentz, dan sebuah surat yang berasal dari Philadelphia dan dikirimkan ke alamatnya bertahun 1876.

Yang lebih mengejutkan lagi adalah polisi menemukan bahwa Rudolph Fentz adalah orag yang menghilang tahun 1876 dan tak pernah lagi ditemukan sebelum akhirnya ditemukan tewas tahun 1950. Namun anehnya Rudolp Fentz tidak bertambah tua sedikit pun.

Kisah ini begitu terkenal dan menarik minat banyak orang. Namun ternyata Rudolph Fentz hanyalah tokoh fiksi dari sebuah cerita fiksi bertajuk "I'm Scared" tahun 1952.


5. J. Bernard Hutton dan Joachim Brandt



Pada tahun 1932, seorang reporter dan fotografer surat kabar asal Jerman, J.Bernard Hutton dan Joachim Brandt menngunjungi tempat galangan kapal d Hamburg untuk melakukan beberapa wawancara. Setelah wawancara selesai, tiba-tiba mereka mendengar suara gemuruh pesawat dan bom-bom yang meledak. Mereka pun segera mengabadikan peristiwa tersebut.

Sesampainya di kantornya, mereka berdua mencetak hasil foto tersebut. Namun anehnya sama sekali tidak ada peristiwa seperti yang mereka lihat sebelumnya. Mereka bahkan dituduh mabuk dan tidak sadar oleh pimpinan kantornya.

Beberapa tahun pun berlalu. Saat keduanya berada di London, mereka membaca sebuah surat kabar yang menyatakan bahwa pada tahun 1943, Hamburg diserang oleh Royal Air Force. Kejadian yang mereka lihat saat itu sama persis seperti 11 tahun sebelumnya saat terjadi perang di Hamburg. Kisah mereka ini serupa dengan Moberly dan Jourdain yang mengalami time slip.


6. John Titor



Pada tahun 2000, ada seseorang yang memposting di forum internet dan mengaku berasal dari tahun 2036. Menurut pengakuannya ia membawa misi dari tahun 1975 untuk mengambil komputer portable pertama di dunia yaitu IBM 5100 di tahun 2000-2001, serta untuk bertemu dengan keluarganya. Ia mengaku bernama John Titor dan lahir di Florida tahun 1998.

Dalam postingannya ia banyak memprediksikan mengenai perang dunia dan apa yang akan terjadi di tahun-tahun mendatang. Titor juga mengemukakan teori mesin waktu yang digunakannya untuk menjelajah dari tahun 2036.

Salah satu prediksinya yaitu perang dunia ke 3 antara Rusia dan Amerika menggunakan nuklir akan meletus pada tahun 2015. Seperti kita ketahui bahwa hal tersebut tak pernah terjadi.


7. Air Marshall Sir Peter Goddard




Satu lagi kisah time slip yang terjadi pada tahun 1935 dan dialami seorang marsekal udara Royal Air Force bernama Sir Peter Goddard. Kisahnya bermula saat ia sedang menerbangkan pesawat di atas sebuah lapangan tak terpakai yang berlokasi di Drem, tak jauh Edinburg.

Saat ia sedang menerbangkan pesawatnya tiba-tiba ia merasakan ada suatu badai yang datang. Ia hampir mengalami kecelakaan. Beruntung Goddard dapat mengendalikan pesawatnya. Di saat-saat tulah ia melihat Drem bukanlah sebuah lapangan kosong melainkan banyak hangar-hangar dan pesawat-pesawat aneh berada di sana. Para mekanik juga berseragam biru, bukan coklat seperti saat itu.

Saat ia menceritakan hal ini pada rekan-rekannya tentu saja mereka tidak mempercayai apa yang dikatakan Goddard. Namun 4 tahun kemudian, apa yang dikatakan Goddard benar-benar menjadi kenyataan. Di Drem orang-orang mengganti seragam mereka dengan berwarna biru, dan mulai menggunakan pesawat seperti yang diceritakan Goddard 4 tahun sebelumnya. Pengalamannya ini kemudian dituliskannya dalam sebuah buku pada tahun 1960an.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

7 Kisah Mengerikan Di Balik Dongeng Anak-Anak Terkenal

Misteri Kaki-Kaki Manusia di Laut Salish

Teka-Teki Cicada 3301