Teka-Teki Cicada 3301
Pada awal Januari 2012, penggemar misteri dan ahli pemecah kode dari seluruh dunia ditantang untuk memecahkan teka-teki paling rumit di internet. Tak tanggung-tanggung, teka-teki tersebut bahkan meliputi kode-kode kriptografi rumit, teori musik klasik, bahkan hingga puisi abad pertengahan. Mereka menamakan diri sebagai "CICADA 3301". Cicada 3301 adalah nama dari sebuah organisasi yang memasang teka-teki misterius di internet pada awal 2012. Organisasi ini total telah memasang 6 buah teka-teki rumit selama kurun waktu hingga Januari 2016. Cicada 3301 memiliki lambang hewan Cicada (di Indonesia dikenal dengan Tonggeret) yaitu hewan yang menyerupai jangkrik. Mengapa organisasi misterius ini memasang gambar hewan Cicada sebagai lambangnya? Nama hewan Cicada diambil sebagai lambang bukan tanpa alasan. Ternyata hewan ini memiliki siklus hidup yang unik yaitu 13 atau 17 tahun. Di mana angka 13 dan 17 keduanya adalah bilangan prima. Sementara itu angka 3301 yang berada di belakang ka